Matsamas Sukses Gelar Seminar Parenting Bersama Drs. Miftahul Jinan, M.Pd.I., LCPC, Master Trainer Tingkat Nasional
Kamis, 15 Juni 2023 Matsamas punya gawe. Kali ini acaranya dikemas berbeda dan tidak seperti biasanya. Iya, rapotan hasil belajar siswa di semester genap yang didesain dengan acara kegiatan parenting. Pemateri yang diundang bukan sembarang pemateri, namun pemateri hebat, master trainer tingkat nasional.
Adalah bapak Drs. Miftahul Jinan, M.Pd.I., LCPC yang dihadirkan oleh MTs YKUI Maskumambang Gresik di acara seminar parenting sekaligus penerimaan rapot hasil belajar semester genap tahun pelajaran 2022-2023. Seperti diketahui, bapak Miftahul Jinan adalah salah satu master trainer parenting nasional yang sudah malang melintang di bumi nusantara. Tak hanya pakar parenting, beliau juga seorang penulis buku-buku parenting best seller dan karyanya sudah banyak beredar luas di toko-toko buku besar di Indonesia. Tak hanya itu, beliau juga adalah Direktur Griya Parenting Indonesia dengan beragam karya training yang telah dihasilkannya, diantaranya; Quantum Learning dan Quantum Teaching (KPI), Synergy Building (KPI), Parenting Series Training (Filla), Effective Teaching (Filla), Soft Skill (Filla) dan lain sebagainya.
Sementara itu, beberapa karya dari buku-buku parenting yang cukup monumental diantaranya; Napak Tilas Sukses Anak, Smart Parent For Smart Student, Aku Wariskan Moral Bagi Anakku, Alhamdulillah Anakku Nakal, Tips Instan Mendidik Anak, dan Awas Anak Kecanduan Games.
Acara seminar parenting yang menghadirkan bapak Drs. Miftahul Jinan, M.Pd.I., LCPC kali ini berlangsung penuh hikmat. Bertempat di aula putra milik Pondok Pesantren Maskumambang, acara ini disambut dengan meriah. Betapa tidak, antusias wali santri saat mendengarkan paparan dari pemateri terlihat sangat khusyuk. Mereka begitu intens mendengarkan setiap bait kalimatnya. Kata-kata yang keluar penuh hikmah, bernas dan bernyawa. Tak ayal, waktu berjalan dengan cepatnya dan tak terasa jam menunjukkan pukul 11.00 siang, bertanda acara harus segera diakhiri meski sebenarnya masih banyak wali santri yang ingin bertanya.
“Mohon maaf, waktu sudah menunjukkan pukul 11 siang dan harus saya akhiri. Bagi yang masih punya pertanyaan dan belum tersampaikan, silahkan disimpan terlebih dahulu dan nanti bisa ditanyakan usai rapotan, sekali lagi mohon maaf!” ujar ustadz Husni Mubarrok selaku moderator dengan suara lirih sembari meminta maaf.
Seminar parenting kali ini mengangkat tema tentang “Konsep nitip saat anak di pesantren” menurut bapak Kepala Madrasah, ustadz Mujibatul Firdaus, S.Pd.I sengaja mengambil tema ini agar orangtua lebih bijak dalam menitipkan anak-anaknya di madrasah, lebih-lebih bagi mereka yang bermukim sehingga terjalin hubungan yang harmonis, bersinergi antara orangtua dan guru dalam mengawal tanggungjawab pendidikan putra-putrinya.
“Banyak walisantri yang masih berpandangan bahwa tanggungjawab mengawal pendidikan sudah berhenti saat anak dipondokkan, tanggungjawab mendidik diserahkan sepenuhnya ke pihak pondok sehingga saat anak bermasalah di sekolah, maka tak sedikit yang melimpahkan tanggungjawab persoalan itu kepada pihak sekolah” tutur ustadz Mujib menyampaikan dengan mata sedikit berkaca-kaca.
Dalam materinya, bapak Drs. Miftahul Jinan, M.Pd.I., LCPC menyampaikan tentang pentingnya orangtua memiliki pemahamn yang tepat tentang konsep nitip saat anak di pesantren yakni tega, ikhlas, tawakkal, ikhtiyar dan percaya. Orangtua juga harus lebih bijak dalam menitipkan anak-anaknya bersekolah di pondok. Beliau menyampaikan bahwa orangtua melayaknya memiliki sikap bijak dalam mengawal putra-putrinya bersekolah di pesantren, seperti orangtua sejak awal harus mampu membangun komitmen bersama dengan si anak tentang niat dan tujuan awalnya bersekolah di pondok. Hal ini penting, agar kedua belah pihak (orangtua dan anak) memiliki frame yang sama tentang tujuan dan cita-cita yang hendak dicapai setelah di anak lulus dari pondok pesantren.
Tak hanya itu, orangtua harus senantiasa siap bersinergi dengan pihak madrasah terkait dengan pendidikan anaknya di pesantren dengan terus intens menjalin pola komunikasi yang baik. “Komunikasi yang baik adalah pilar adanya sinergi yang harmonis antara orangtua dan para guru di pesantren. Ini penting dan harus dijaga dan dirawat” tutur ustadz Jinan menambahkan dengan nada semangat penuh antusias.
Selamat untuk MTs YKUI Maskumambang yang telah mengadakan kegiatan parenting ini dengan menghadirkan master trainer tingkat nasional. Sungguh, kegiatan yang bernutrisi dan kaya manfaat. Selamat, barakallah! (Husni M)