Penerimaan Santri Baru PONDOK PESANTREN MASKUMAMBANG Tahun Pelajaran 2023-2024
Pondok Pesantren Maskumambang berdiri sejak tahun 1859 di Kecamatan Dukun Kabupaten Gresik Jawa Timur didirikan oleh KH. Abd. Jabbar (1859-1907), diteruskan oleh KH.Moh.Faqih (1907-1937), KH.Ammar Faqih (1937-1965) , KH. Nadjih Ahjad (1965-2015) dan sekarang dipimpin oleh KH.FatihuddinMunawir. M.Ag.
Pesantren Maskumambang memiliki visi : Beraqidah Shohihah, Berilmu manfaat, Beramal sholeh, dan Berahlaq karimah.
Adapun misi Pondok Pesantren Maskumambang
- Melaksanakan pendidikan berbasis Tauhid dan akhlaq
- Menciptakan lingkungan belajar yang Islami, antara lain terpisah antara putra dan putri
- Menyelenggarakan pendidikan formal dengan kurikulum pesantren yang dipadukan dengan kurikulum Nasional
- Menyiapkan santri untuk melanjutkan pendidikan tingkat tinggi dan atau siap terjun ketengah-tengah masyarakat.
- Menyiapkan kader dakwah atau ulama untuk berjuang menegakkan Islam secara murni dan konsekwen berdasarkan al Qur’an dan As Sunnah.
Untuk menunjang kualitas pendidikan dilakukan usaha;
- Melengkapi Sarana prasarana pendidikan yang memadai; asrama yang bersih dan rapi, tidur santri pakai ranjang, ruang belajar yang bagus, laboratorium, gedung olahraga, masjid dan sarana lainnya.
- Mewujudkan lingkungan pesantren yang sehat, bersih, rapi dan sejuk,
- Tenaga pendidik yang berkualitas serta para Pembina yang siap mendampingi santri/siswa saat disekolah/pondok.
- Memperbanyak program pengembangan diri dan bina prestasi santri.
Santri Pondok Pesantren Maskumambang memperoleh banyak prestasi ,baik prestasi akademik dan non akademi, mulai tingkat lokal, regional, nasional bahkan internasional.
- KEGIATAN –KEGIATAN
- Kajian kitab (Tauhid, Fiqih, Tafsir,Hadis, Sirah Nabawiyah, dll)
- Tahfidzul Qur’an danTakhsinul Qur’an
- Bahasa Arab dan Inggris
- Pembinaan ibadah santri
- Pendampingan belajar santri
- Bina prestasi akademik dan non akademik
- Olahraga
- Keterampilan
- Dll
JENJANG PENDIDIKAN
- Madrasah Ibtidaiyah putra dan Putri
- Madrasah Tsanawiyah Putra danPutri
- Madrasah Aliyah Putra danPutri, Jurusan ;
- Ilmu Pengetahuan Alam
- Ilmu Pengetahuan Sosial
- Keagamaan
- SMK Maskumambang 1 Putra, Jurusan ;
- Pemesinan
- Teknik dan bisnis sepeda motor
- Teknik computer dan jaringan
- Teknik konstruksi kapal baja
- Multimedia
- SMK Maskumambang 2, Jurusan ;
- Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP)
- Rekayasa Perangkat Lunak (RPL)
- Farmasi Klinis dan Komunitas (FKK)
- STIT Maskumambang
- Pendidikan Agama Islam (PAI)
- PendidikanBahasa Arab
- WAKTU PENDAFTARAN
Gelombang | Waktu | Fasilitas |
1 | 15 Oktober- 29 Desember 2022 | Mendapat Beasiswa uang pangkal sebesar 60 % |
II | 1 Januari 2023- s/d 30 maret | Mendapat Beasiswa uang pangkal sebesar 40 % |
III | 1 April 2023 – 6 Juli 2023 | Membayar uang pangkal 100 % |
PROSEDUR PENDAFTARAN
Secara Online
- Melakukan pendaftaran online
- Melakukan pembayaran uang pendaftaran
- Mengisi formulir secara online
- Tes Seleksi Masuk
Tes tulis lewat online
Tes Wawancara secara tatap muka (offline)
- Pengumuman diterima/tidak diterima
- Daftar Ulang
Bagi yang kesulitan mengisi formulir secara online bisa datang ke madrasah untuk dibantu input data
Seleksi Penerimaan
- TesTulis Kemampuan akademik ( Bahasa Arab, Bahasa Inggris, Matematika, sains )
- Wawancara
Pengumuman
- Pengumuman dilaksanakan secara online
- Pengumuman diberikan paling lambat 1 minggu setelah tes seleksi
DaftarUlang
- Daftar ulang dilaksanakan maksimal 12 hari setelah pengumuman hasil seleksi
- Daftar ulang dilakukan dengan membayar uang pangkal minimal 50 %. Selebihnya dibayar paling lambat tanggal 30 Juni 2022
- Jika pembayaran uang pangkal melebihi waktu, maka dianggap masuk pada gelombang berikutnya.
SYARAT DAFTAR ULANG
Calon santri yang dinyatakan diterima harus melakukan daftar ulang, yaitu :
- Membayar uang pangkal
- Menyerahkan FC Akta Kelahiran sebanyak 2 lembar
- Menyerahkan FC KK sebanyak 2 lembar
- Menyerahkan FC KTP Kedua Orang Tua sebanyak 2 lembar
- Menyerahkan FC KIP/KKS/PKH sebanyak 2 lembar
- Menyerahkan FC Ijazah, SKHUN sebanyak 2 lembar
- Menyerahkan Pas Foto 3 x 4 sebanyak 4 lembar
KEUANGAN
- Biaya pendaftaran MI, MTS. MA. SMK sebesarRp 200.000
- UangPangkal
- Madrasah Ibtidaiyah : Bebas Uang Pangkal
- Madrasah Tsanawiyah, Aliyah dan SMK
- Santri Mondok : Rp. 7.500.000
- Santri Tidak Mondok : Rp. 4.000.000
- Pendaftaran dan Pembayaran pada gelombang I, mendapat beasiswa uang pangkal sebesar 60 %
- Pendaftaran dan Pembayaran pada gelombang II, mendapat beasiswa uang pangkal sebesar 40 %
- Pendaftaran dan Pembayaran pada gelombang III, uang pangkal dibayar sebesar 100 %
Gel. | Lembaga | Pangkal | ||
Asal Sekolah | Mondok | Tidak Mondok | ||
I | Mts, MA, SMK | YKUI dan non YKUI | 3.000.000 | 1.600.000 |
II | Mts, MA, SMK | YKUI
Non YKUI |
4.500.000 | 2.400.000 |
III | Mts, MA, SMK | YKUI dan non YKUI | 7.500.000 | 4.000.000 |
NB
Bagi santri yang mondok dan Lulusan YKUI atau yang memiliki hafalan al qur’an 1, 2 atau 3 Juz mendapat fasilitas tambahan beasiswa Uang Pangkal
Herregristasidan SPP
Lembaga | Herregristasi | SPP | ||
Putra | Putri | Mondok | Tidak Mondok | |
MI | 1.295.000 | 1.295.000 | – | 180.000 |
MTs | 1.305.000 | 1.315.000 | 1.180.000 | 230.000 |
MA | 1.660.000 | 1.660.000 | 1,195,000 | 245.000 |
SMK 1 | 1.215.000 | – | 1,195,000 | 245.000 |
SMK 2 | – | 1.355.000 | 1,195,000 | 245.000 |
Uang Ujian
Uang Ujian selama satu Tahun
Lembaga | RP | Keterangan |
MI | 420.000 | Uang ujian dibayar pada saat ujian |
MTs | 470.000 | |
MA | 510.000 | |
SMK 1 | 500.000 | |
SMK 2 | 500.000 |
LANGKAH MELAKUKAN PENDAFATARN SECARA ONLINE
- Buka Website maskumambang.ac.id
- Buka menu PPDB/PSB
- Silahkan klik menu Daftar atau Daftar Akun untuk membuat akun terlebih dahulu. Catatlah Username dan Password.
- Lengkapi form yang tersedia, pastikan data yang anda masukkan sudah benar sesuai AKTE KELAHIRAN atau KK, laluk lik Daftar.
- Login menggunakan username dan password yang sudah dibuat, setelah itu konfirmasi Biaya pendaftaran sesuai dengan jenis pembayaran yang anda pilih. (Klik Konfirmasi Transfer jika anda membayar via bank ke nomer rekening yang tertera di kolom pembayaran dan klik Konfirmasi Cash jika anda membayar tunai).
- Tunggu Verifikasi Petugas PPDB/PSB. Jika Sudah diverifikasi maka menu Formulir Pendaftaran akan aktif
- Silahkan klik Formulir Pendaftaran dan lengkapi form yang tersedia, laluklik Submit.
- Silahkan klik Data Prestasi, klik Tambah dan lengkapi form yang tersedia, laluklik Submit.
- Silahkan klik Upload Berkas, scan atau foto KK dan Akte Kelahiran, laluklik Submit.
- Mengunggu verifikasi Admin.
- Setelah diverifikasi admin berhasil, Silahkan Cetak Formulir, Cetak Data Prestasi, Cetak Kartu pendaftaran.
Simpan bukti cetak dan menunggu jadwal Tes PPDB/PSB.
ALAMAT DAN CONTACT PERSON
Pondok Pesantren Maskumambang Dukun Gresik JawaTimur 61155
Website : www.maskumambang.ac.id
Contact Person
- Panitia Pusat : 087855311272 (Ust. Naf’an Abu Mansur)
- MI Pa/Pi : 085745950468 ( Ust. Faris H )
- Mts. : 085704139475 ( Ust. Tahid)
- MA : 085231382854 ( Ust Kharisun )
- SMK 1 dan 2 : 085785339927 (Ust Alfian)
- Pondok Putra : 081331286753 ( Ust. Musrofin)
- PondokPutri : 081358858972 ( Ustz . Wahyuni)