Gresik – Dalam semangat mengembangkan kepramukaan di lingkungan MTs dan MA YKUI Maskumambang, Dewan Ambalan KH. Faqih MA YKUI Maskumambang bersama Dewan Penggalang ARPRAMAS (Arek Pramuka Maskumambang) MTs YKUI Maskumambang sukses menyelenggarakan kegiatan Maskumambang Scout Training 2025. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis hingga Jumat, 3-4 Juli 2025, di Bumi Perkemahan Pondok Pesantren Maskumambang.
Dengan durasi kegiatan dari pukul 15.00 WIB hingga 09.00 WIB keesokan harinya, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang pelatihan, tetapi juga ruang konsolidasi internal antar pengurus Dewan Ambalan dan Dewan Penggalang yang baru terbentuk.

Menurut penuturan Juru Uang (Juang) Dewan Ambalan KH. Faqih, Kak Ahmad Fawwaz, kegiatan ini merupakan hasil inisiatif dan musyawarah bersama antara Dewan Ambalan dan Dewan Penggalang. “Kegiatan ini dilaksanakan atas usulan dari Dewan Ambalan KH. Faqih dan juga Dewan Penggalang ARPARAMAS. Kami menyepakati diadakannya pelatihan ini sebagai sarana untuk melatih anggota muda, baik dari sisi teori, keterampilan, maupun yang lainnya,” jelasnya, Jum’at (4/7/2025).
Meskipun kegiatan berlangsung di masa liburan, para anggota dewan tetap mampu merancang program yang efektif dan efisien tanpa membebani anggaran lembaga. Kak Fawwaz menambahkan, “Dengan persetujuan Ketua Dewan Ambalan dan Ketua Dewan Penggalang, kegiatan ini kami kemas secara sederhana namun bermakna. Biaya hanya berasal dari iuran sukarela sebesar Rp. 5.000 per orang. Kami membeli lauk untuk keperluan makan malam dan sarapan, sementara peralatan kami ambil dari gudang kami sendiri.”
Adapun inti kegiatan yang disusun secara terstruktur mencakup beberapa poin penting, yakni camping bersama, rapat anggaran dan program kerja Dewan Ambalan KH. Faqih dan juga Dewan Penggalang ARPARAMAS masa bakti 2025/2026, penataan ruang dewan, pelatihan pioneering, pelatihan PBB (Peraturan Baris Berbaris), serta sesi evaluasi terhadap kinerja sebelumnya.

Kegiatan ini turut mendapat dukungan penuh dari Pembina Pramuka MTs YKUI Maskumambang, Ustadz Abdullah Dzulkarnain, S.Pd., Gr. yang mengapresiasi inisiatif dan kemandirian para pengurus. “Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar. Dalam dua hari ini, para anggota Dewan Ambalan dan Dewan Penggalang menunjukkan semangat yang luar biasa dalam melatih dan membina adik-adik mereka,” ungkap beliau.
Lebih lanjut, Ustadz Dzulkarnain berharap program kerja ini dapat menjadi agenda rutin yang berkelanjutan. “Harapan saya, kegiatan semacam ini mampu membawa Pramuka di MTs dan MA YKUI Maskumambang menjadi lebih maju, terstruktur, dan membentuk kader-kader pemimpin muda yang tangguh.”
Dengan semangat kemandirian dan kolaborasi, Maskumambang Scout Training 2025 menjadi bukti nyata bahwa gerakan Pramuka MTs-MA YKUI Maskumambang tidak hanya aktif secara simbolis, tetapi juga konsisten dalam pembinaan karakter dan keterampilan generasi muda.