Gresik, sebuah kabupaten di Provinsi Jawa Timur, dikenal tidak hanya karena industri dan perekonomiannya, tetapi juga karena keberadaan pondok pesantren yang berperan penting dalam pendidikan agama. Pondok Pesantren di Gresik menjadi tempat bagi para santri untuk belajar, mengaji, dan membentuk karakter yang kuat berdasarkan nilai-nilai Islam.
Pondok Pesantren di Gresik memiliki sejarah panjang yang berakar dari tradisi Islam di Indonesia. Sejak abad ke-15, Gresik telah menjadi pusat perdagangan dan penyebaran Islam. Banyak ulama dan guru agama yang mendirikan pesantren untuk mendidik generasi muda agar memahami ajaran Islam dengan baik.
Pondok Pesantren di Gresik
Banyak sekali Pondok Pesantren di Gresik yang mengedepankan metode tradisional dalam pengajaran, dengan fokus pada kitab kuning dan ilmu fiqih. Ada juga fokus pada penghafalan Al-Qur’an, dengan program intensif untuk santri yang ingin menjadi penghafal. Biasa pesantren ini disebut dengan “Pondok Pesantren Tahfidz”. Pondok Pesantren di Gresik juga terdapat Pondok Pesantren Modern, dengan mengedepankan kurikulum lebih terpadu, menggabungkan Pendidikan agama dengan Pendidikan umum. Dari contoh tersebut, terdapat salah satu pondok pesantren yang menggabungkan seluruh metode tersebut. Antara lain ialah “Pondok Pesantren Maskumambang”.
Pondok Pesantren Maskumambang
Pondok Pesantren Maskumambang merupakan salah satu institusi pendidikan Islam yang terkenal dan memiliki peran signifikan dalam pengembangan pendidikan agama di wilayah tersebut. Dengan sejarah yang kaya dan tradisi yang kuat, salah satu Pondok Pesantren di Gresik ini telah melahirkan banyak santri yang berkontribusi dalam masyarakat.
Didirikan pada tahun 1859, Pondok Pesantren Maskumambang berawal dari keinginan para pendirinya untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang mengedepankan nilai-nilai Islam. Nama “Maskumambang” sendiri diambil dari istilah yang memiliki makna mendalam dalam konteks spiritual dan pendidikan. Pondok Pesantren di Gresik ini didirikan oleh KH. Abdul jabbar, seorang ulama yang memiliki visi untuk mendidik generasi muda dengan pengetahuan agama yang kuat.
Dengan memegang teguh visi misi “Beraqidah Shohihah, Beramal Shaleh, Berilmu Manfaat, Berakhlak Karimah”, salah satu Pondok Pesantren modern di Gresik ini mengedepankan kurikulum yang menggabungkan ilmu agama dan ilmu umum. Santri di sini belajar berbagai disiplin ilmu, antara lain:
- Pengajaran Al-Qur’an: Fokus pada bacaan, hafalan, dan pemahaman Al-Qur’an.
- Pendalaman Tauhid: Menggunakan metode pendalaman ilmu tauhid sebagai bahan ajar untuk memahami fiqih, akidah, dan nilai-nilai agama.
- Keterampilan Umum: Menyediakan pelajaran tentang keterampilan hidup, seperti bahasa Arab dan bahasa Inggris, serta keterampilan teknologi informasi.
Pondok Pesantren Maskumambang memiliki peran penting dalam masyarakat Gresik. Dengan melahirkan santri yang berpendidikan dan berakhlak mulia, pesantren ini turut berkontribusi dalam pembangunan masyarakat yang lebih baik. Banyak lulusan pesantren ini yang aktif dalam berbagai sektor, seperti pendidikan, kesehatan, dan sosial.
Pondok Pesantren Maskumambang merupakan lembaga pendidikan yang tidak hanya fokus pada pengajaran ilmu agama, tetapi juga membentuk karakter santri agar menjadi individu yang bermanfaat bagi masyarakat. Dengan tradisi yang kuat dan komitmen untuk menjaga nilai-nilai Islam, salah satu pondok pesantren di Gresik ini terus berupaya mencetak generasi muda yang berintegritas dan siap menghadapi tantangan zaman.
Jenjang Pendidikan Formal Pondok Pesantren Maskumambang
Pondok Pesantren Maskumambang memiliki jenjang pendidikan, antara lain:
- Madrasah Ibtidaiyah (MI)
- Madrasah Tsanawiyah (MTs)
- Regular
- Progresif (Program Intensif)
- Madrasah Aliyah (MA)
- Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
- Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
- Keagamaan (MAK)
- Sekolah Menegah Kejuruan (SMK)
- Teknik Permesinan
- Teknik Kontruksi Kapal Baja
- Teknik Sepeda Motor
- Teknik Computer dan Jaringan
- Design Komunikasi Visual
- Bisnis Daring dan Pemasaran
- Rekayasa Perangkat Lunak
- Farmasi Klinis dan Komunitas
- Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT)
- Pendidikan Agama Islam
- Pendidikan Bahasa Arab
- Ma’had ‘Aly At-Tibyan
Fasilitas Pondok Pesantren Maskumambang
Pondok Pesantren Maskumambang memiliki fasilitas yang beragam. Yang mendukung pengembangan bakat dan minat santri melalui berbagai program mata Pelajaran, eksrtakurikuler, dan club. Antara lain sebagai berikut:
- Masjid & Mushola
- Central Library
- Asrama Modern
- Laboratorium: Farmasi, Multimedia, Tata Boga, Tata Busana, Computer, & Science
- Workshop: Welding, Bubut, Bengkel Sepeda Motor
- High Speed Internet Connections & Hospot Area
- GOR Putra & Putri
- Aula Putra & Putri
- Counseling, Meeting Rooms, & Smart Classrooms
- Dan lain-lain