MATSAMAS KEREN, 5 TROPHY DI AJANG EMAS OLYMPIAD MASICS IX 2024 KEMBALI DIRAIH
MATSAMAS KEREN, 5 TROPHY DI AJANG EMAS OLYMPIAD MASICS IX 2024 KEMBALI DIRAIH
Matsamas, kembali mengukir prestasi. Kali ini datang dari event Emas Olympiad Malka Islamic Competitions (MASICS) IX 2024 Tingkat MTs/SMP Se Pantura di MA Al Karimi Tebuwung Dukun Gresik.
Event yang mengambil tema, “Growing Up Together With Brilliant, Superior Reach The Future” dan diselenggarakan tiap tahunnya ini di dilaksanakan lewat tiga babak. Di babak penyisihan, seluruh peserta mengerjakan soal-soal secara online dari sekolah masing-masing yang dilaksanakan pada hari Senin, 06 Mei 2024.
Selanjutnya, babak semifinal dan final yang dilakukan secara offline di lokasi sekolah penyelenggara, MA Al Karimi Tebuwung (Sabtu, 11 Mei 2024).
MTs YKUI Maskumambang Dukun Gresik sendiri mengirimkan duta-duta terbaiknya yang berasal dari santri kelas 7 dan 8. Tidak dipilihnya santri dari kelas 9 sebab bersamaan dengan agenda kegiatan ujian praktek sekolah. Meski tak ada santri dari kelas 9, namun Matsamas tetap mampu unjuk gigi dengan meraih 5 trophy juara. Keren!
Kelima trophy itu datang dari Annidaul Fitri Juara 1 IPA, Qaysarah Tsabitah Juara 3 IPA dan Aflah Arshavi Juara Harapan I IPA serta Abyanul Hakim sebagai Juara 2 Matematika dan Jundy Muhammad Azri Juara Harapan I Matematika.
“Alhamdulillah, anak-anak masih bisa bersaing meski dari kelas 8 dan juga kelas 7. Ini sinyal positif untuk regenerasi delegasi olimpiade setelah ditinggal kakak kelas 9 yang sebentar lagi akan lulus. Selamat anak-anakku! Kalian keren!” ucap ustadz Rudi selaku guru pembina olimpiade Matsamas yang ikut mendampingi lomba dengan perasaan puas tanda bahagia.
Tak hanya ustadz Rudi yang berbunga-bunga. Jundy dan Abyanul salah satu santri Matsamas yang meraih juara juga takkala puas dan bahagia.
“Alhamdulillah, meski aku baru kelas 7, namun aku bisa bersaing mengalahkan peserta lainnya dari kakak kelas 8 dan 9. Aku berharap semoga kedepannya, lebih banyak lagi prestasi yang dapat aku raih. Ingatlah tak ada yang sia-sia bila kita terus belajar dan berusaha!” ujar Jundy menjelaskan dengan antusias sembari tersenyum lebar.
“Alhamdulillah, aku sangat senang bisa meraih juara 2 dalam olimpiade kali ini. Aku percaya, hasil tidak akan mengkhianati prosesnya. Semoga kedepannya aku terus bisa berprestasi memberikan yang terbaik untuk sekolah tercinta” tutur Abyanul menambahkan dengan mata berkaca-kaca tanda puas dan bahagia.
Sejatinya event MASICS IX ini beragam lombanya. Ada emas Olympiad, Qur’an Festival dan Banjari Festival. Namun Matsamas sendiri hanya mengikuti di event olimpiade seperti jargon madrasah yang diusungnya yakni sebagai sekolah juara, khususnya juara olimpiade.
Selamat untuk para santri terbaik Matsamas yang telah berhasil meraih juara. Tetaplah santun dan rendah hati. Terus semangat meraih prestasi-prestasi selanjutnya, Bravo! (Husni)