Latih Kesiapan Akademik, Santri Kelas 12 MA YKUI Maskumambang Jalani Try Out TKA 2025

Try out TKA santri kelas 12 MA YKUI Maskumambang

Gresik – Dalam rangka mempersiapkan para santri menghadapi Tes Kemampuan Akademik (TKA) yang akan dilaksanakan pada awal November mendatang, MA YKUI Maskumambang mengadakan kegiatan Try Out TKA bagi seluruh santri kelas 12. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 22 Oktober 2025, bertempat di Laboratorium Komputer MA YKUI Maskumambang mulai pukul 08.00 hingga 11.00 WIB.

Pelaksanaan try out ini merupakan bagian dari program pembinaan akademik yang telah dirancang oleh bidang Career Planning MTs-MA YKUI Maskumambang, bekerja sama dengan platform pembelajaran digital Quipper School Premium. Ustadz Fery Effendi, S.Pd., selaku Wakil Kepala Bidang Career Planning, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengukur sejauh mana kesiapan para santri menghadapi ujian TKA yang sesungguhnya.

Try out TKA santri kelas 12 MA YKUI Maskumambang

“Alhamdulillah kegiatan try out TKA kemarin berjalan dengan baik dan lancar. Tes kemampuan akademik hari ini dilaksanakan untuk kelas 12 MA YKUI Maskumambang bekerja sama dengan Quipper School Premium,”

“Kegiatan ini dibagi menjadi dua sesi, di mana sesi pertama mengerjakan mata pelajaran wajib seperti Bahasa Indonesia, Matematika, dan Bahasa Inggris. Sementara sesi kedua adalah mapel pilihan sesuai jurusan yang diminati santri, seperti Biologi, Sosiologi, Kimia, Bahasa Inggris lanjutan, atau Matematika lanjutan,” jelas Ustadz Fery, Rabu (22/10/2025).

Try out TKA santri kelas 12 MA YKUI Maskumambang

Beliau juga menambahkan bahwa pembekalan TKA telah dilaksanakan sejak awal September. Program tersebut meliputi bimbingan intensif, pendampingan dalam mengerjakan soal, serta latihan-latihan soal rutin untuk memperkuat kemampuan para santri. Try out ini menjadi langkah evaluatif guna mengetahui hal-hal yang perlu diperbaiki menjelang pelaksanaan TKA resmi pada tanggal 3-4 November 2025 mendatang.

Kegiatan ini disambut antusias oleh para santri yang merasa terbantu dengan adanya simulasi tersebut. Melalui try out TKA ini, diharapkan santri kelas 12 MA YKUI Maskumambang dapat lebih siap dan percaya diri dalam menghadapi ujian akademik sebenarnya, serta mampu meraih hasil maksimal sesuai jurusan yang mereka cita-citakan di perguruan tinggi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *