Gresik, 25 September 2025 – Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah YKUI Maskumambang tuntas menggelar Sumatif Tengah Semester (STS) Ganjil Tahun Pelajaran 2025/2026 dengan tertib dan lancar. Kegiatan ini menjadi salah satu instrumen penting dalam mengukur capaian kompetensi peserta didik sekaligus mengevaluasi efektivitas pembelajaran yang telah berlangsung di tengah semester.
Ustadz Husni Mubarok, S.Pd., M.AP selaku Ketua Pelaksana Sumatif menyampaikan bahwa jumlah peserta ujian pada tahun ini mencapai 514 siswa, terdiri dari 310 peserta dari MTs dan 204 peserta dari MA. Untuk mendukung pelaksanaan, panitia menyiapkan 11 ruang ujian MTs dan 10 ruang ujian MA.
Pelaksanaan ujian dijadwalkan dalam tiga sesi setiap harinya, yakni pukul 07.45-08.45, 09.15-10.15, dan 10.30-11.30. Setiap mata pelajaran dialokasikan selama 60 menit dengan komposisi soal: 10 pilihan ganda biasa, 10 pilihan ganda kompleks, 5 isian singkat, serta 5 uraian panjang.

Dalam kesempatan tersebut, Ustadz Husni menegaskan bahwa tahun ini diterapkan kebijakan baru, yaitu tidak ada perbedaan soal antara peserta putra dan putri.
“Alhamdulillah, tahun ini cukup satu set soal untuk semua peserta. Karena buku dan materi ajar yang digunakan sama, maka tidak perlu lagi ada pembedaan. Tujuan utama kami adalah meminimalisir diskriminasi gender dan memastikan semua peserta memiliki target capaian yang sama,” ujar Ustadz Husni.
Beliau juga menambahkan bahwa proses penyusunan soal dilakukan secara kolaboratif oleh guru putra dan putri melalui forum MGMP Maskumambang sesuai rumpun mata pelajaran masing-masing.
“Semua guru bekerjasama dan bersinergi. Forum MGMP sangat membantu dalam menyatukan persepsi sehingga soal yang dihasilkan berkualitas, berbasis literasi dan numerasi, serta mampu memantik kemampuan berpikir kritis peserta didik,” tambahnya.
Memasuki hari terakhir pelaksanaan, Ustadz Husni menyampaikan rasa syukurnya atas keberhasilan kegiatan ini.
“Alhamdulillah, hari ini sumatif terakhir telah selesai dan tuntas. Semua peserta dapat mengikuti dengan baik, panitia kompak dalam menjalankan tugas, dan tidak ada persoalan berarti sepanjang pelaksanaan,” pungkas beliau.
Dengan berakhirnya STS Ganjil ini, MTs-MA YKUI Maskumambang semakin menegaskan komitmennya dalam menjaga mutu pendidikan serta memberikan layanan terbaik bagi seluruh santri. Hasil ujian nantinya diharapkan menjadi dasar evaluasi bersama untuk meningkatkan kualitas pembelajaran pada semester berikutnya.