BORONG 9 TROPHY, MATSAMAS KEMBALI BERJAYA DI AJANG MASICS TAHUN 2023
Ahad, 27 Mei 2023 menjadi hari yang sangat spesial, khususnya bagi kesembilan duta-duta terbaik MTs YKUI Maskumambang. Betapa tidak, mereka berhasil memborong trophy di ajang Masics tahun 2023. Ada sembilan trophy yang berhasil direbut, trophy-trophy tersebut datang dari bidang studi Ilmu Pengetahuan Alam, Matematika dan Bahasa Inggris.
Adalah Aisyah Rizqy Rahmadita, Hasna Fathina Amini, Ahmad Ali Akbar, Muh. Lissyababil Islami dan Zalfa Aklila Mumtazah yang berhasil membawa pulang trophy di mapel IPA, sementara itu Dhiya’ul Faizah, Abyanul Hakim dan Attaqillah Wahdah dari mapel Matematika dan Falichah Putri Nuriyah yang sukses di mapel Bahasa Inggris.
Kesuksesan duta-duta terbaik Matsamas itu, tidak diraih dengan mudah, pasalnya mereka harus berjuang dengan puluhan peserta terbaik lainnya dari MTs/SMP Se Jawa Timur mulai babak penyisihan, semifinal hingga babak final.
Ajang tahunan yang diselenggarakan oleh Madrasah Aliyah Al karimi Tebuwung Dukun Gresik ini sudah diselenggarakan beberapa kali, di tahun 2023 ini adalah penyelenggaraan yang ke-8 kalinya. Selain ajang EMAS OLYMPIAD (English, Mathematics, and Science Olympiad), ada pula jenis perlombaan lainnya, diantaranya Q’FEST (Qur’an Festival), dan ITF (Islamic Tambourine festival). Mastamas sendiri hanya mengikuti di ajang Emas Olympiad dengan mengirimkan sebanyak 12 peserta terbaiknya. Dan alhamdulillah, dari 12 peserta yang dikirim, sebanyak 9 peserta lolos hingga babak final dan berhasil menjadi jawaranya.
Secara terpisah, ustadz Mujibatul Firdaus, S.Pd.I selaku Kepala Madrasah menyampaikan rasa bangga dan haru atas capaian prestasi peserta didiknya di akhir tahun pelajaran 2022-2023. “Alhamdulillah, sepanjang bulan Mei ini, banyak prestasi yang diraih oleh anak-anak, ada sekitar 11 trophy yang berhasil diperoleh, yaitu juara futsal, olimpiade MKKS dan MASICS ini. Selamat anak-anakku, kalian telah mengharumkan lembaga, teruslah menjadi yang terbaik, berprestasi dan menjadi anak-anak yang saleh dan salihah.” pungkasnya dengan wajah penuh sumringah. (Husni M)