Ciptakan Lulusan Penghafal Qur’an, Munaqosah MA YKUI Maskumambang Menjadi Pertemuan Terakhir Kelas 12

Munaqosah MA YKUI Maskumambang

Gresik – Dalam upaya mencetak generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga memiliki kekuatan spiritual yang kokoh, MA YKUI Maskumambang menggelar Munaqosah bagi siswa kelas 12.

Kepala Bidang Akademik MTs-MA YKUI Maskumambang, Ustadz Moch. Ibrahim, S.Pd. menerangkan bahwa kegiatan munaqosah ini diadakan selama 6 hari, “Setelah ujian-ujian kelas 12 selesai, kini saatnya munaqosah. Munaqosah ini kami adakan selama 6 hari. 3 hari pertama adalah tryout atau latihan munaqosah, kemudian 3 hari berikutnya adalah munaqosahnya”.

“Kegiatan ini bertempat di Gedung Asrama Baru Pondok Pesantren Maskumambang dan dilaksanakan secara bergantian. Sabtu dan Selasa untuk kelas IPA, Ahad dan Rabu untuk kelas IPS, kemudian Senin dan Kamis untuk kelas Agama. Dengan diuji langsung oleh Ustadz Imdad, S.Pd.” Ungkap Ustadz Ibrahim, Selasa (6/5/2025).

Ustadz Ibrahim menyebutkan bawah munaqosah tersebut bersifat wajib bagi santri kelas 12. Munaqosah ini menjadi momen penting untuk menilai kemampuan para santri dalam menghafal Al-Qur’an, sekaligus menjadi tolak ukur keberhasilan program penghafalan Al-Qur’an yang telah dijalankan.

Keadaan Munaqosah MA YKUI Maskumambang

Kepala Bidang Career Planning MTs-MA YKUI Maskumambang, Ustadz Fery Effendi, S.Pd. menjelaskan jika munaqosah tersebut adalah kegiatan akhir kelas 12. “Hari ini (6/5/2025), adalah hari dimana anak-anak terakhir masuk madrasah untuk munaqosah. Setelah ini, anak-anak sudah mulai libur”.

Ustadz Fery menyebutkan munaqosah ini berjalan sangat efektif. Dengan tekad dan semangat yang kuat, santri MA YKUI Maskumambang berjuang untuk menjadi penghafal Al-Qur’an yang sejati, sehingga nantinya dapat menjadi contoh dan inspirasi bagi masyarakat.

Munaqosah MA YKUI Maskumambang
Dokumentasi: Munaqosah MA YKUI Maskumambang, Selasa (6/5/2025).

“Dengan demikian, Munaqosah ini diharapkan dapat melahirkan lulusan yang tidak hanya memiliki pengetahuan akademis yang baik, tetapi juga memiliki kekuatan spiritual yang kokoh sebagai penghafal Al-Qur’an,” 

“Semoga para lulusan MA YKUI Maskumambang dapat menjadi generasi yang berakhlak mulia, berilmu, dan bermanfaat bagi masyarakat, serta menjadi duta-duta Al-Qur’an yang membawa rahmat bagi semesta alam. Aamiin.” Ungkap Ustadz Fery, Selasa (6/5/2025).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *