SMK Maskumambang Gelar UKK Kelas 12, Dihadiri Langsung oleh Industri Rekanan Sebagai Penguji Eksternal

UKK SMK Maskumambang

GresikUjian Kompetensi Keahlian (UKK) digelar oleh SMK Maskumambang yang merupakan ujian akhir bagi santri kelas 12 , Rabu (26/2).

Dengan mengusung tema ‘Meningkatkan Kompetensi Siswa SMK Menuju Dunia Kerja yang Kompetitif’, kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan industri rekanan, yang berperan sebagai penguji eksternal. Mereka merupakan praktisi berpengalaman dibidang masing-masing.

Wakil Kepala (Waka) Bidang Career Planning SMK Maskumambang, Ustadz M. Nuril Anwar Habibi, S.Pd menjelaskan jika UKK SMK Maskumambang ini adalah untuk menguji dan mengevaluasi kompetensi keahlian santri yang telah dipelajari selama mereka menempuh pendidikan di SMK. Kegiatan ini juga bertujuan untuk menjamin bahwa santri siap menghadapi dunia kerja dengan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan industri.

“Siswa berhasil menunjukkan keterampilan dan pengetahuan yang telah mereka pelajari dengan baik, mendapat apresiasi langsung dari penguji eksternal. Momen ini sangat berkesan karena menunjukkan betapa pentingnya kerja keras siswa selama ini, dan bagaimana mereka siap bersaing di dunia kerja.” Ungkap Ustadz Nuril.

Tanggal Pelaksana UKK SMK Maskumambang

UKK SMK Maskumambang telah dipersiapkan dengan berbagai fasilitas yang mendukung ujian keahlian santri. Kegiatan ini dilaksanakan pada 22 – 26 Februari 2025, dengan sebaran jurusan dan waktu yang berbeda – beda.

  • Teknik Pemesinan (TPm): PT. Indospring, Tbk (24 – 26)
  • Teknik Konstruksi Kapal Baja (KKB): PT. Orela Shipyard (25)
  • Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ): PT. Indospring, Tbk (22 – 23)
  • Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM): Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) (22 – 23)

Kepala SMK Maskumambang, Ustadz Ah. Zulianto, S.T. memberi pesan agar seluruh santri SMK Maskumambang dapat terus meningkatkan keterampilan mereka dan tidak takut untuk beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan industri. Ujian tersebut bukan hanya sekedar melatih, tetapi juga sebagai gerbang untuk memulai perjalanan karir mereka didunia profesional.

Ustadz Agam Agustian, S.Pd. (Waka) Bidang Humas Eksternal, memberi harapan agar para santri dapat lulus dan siap terjun didunia industri.

“Saya berharap siswa SMK Maskumambang dapat lulus dengan kompetensi yang tinggi dan siap untuk terjun ke dunia industri. Selain itu, diharapkan kerja sama dengan berbagai industri rekanan terus berlanjut untuk mendukung pengembangan kualitas pendidikan vokasi yang lebih baik.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *